Cara copy file pada ubuntu server

Cara copy file pada ubuntu server adalah dengan mengunakan perintah "scp" atau secure copy protokol. Perintah ini tentunya dijalankan secara command line (berbasis text), karena pada dasarnya ubuntu server tidak mengunakan Graphical User Interface (GUI). Proses copy dengan perintah scp dapat dilakukan saat :
  1.  Copy dari Server ke Lokal pc
  2.  Copy dari Lokal pc ke server
  3.  Copy dari Server 1 ke Server yang lain
Caranya adalah sebagai berikut :

Kasus ke satu: Copy file dari lokal PC ke server
Pada Praktik kali ini kita akan memindahkan file dari komputer lokal (nama usernya rbfm):
  1. nama : hardware.html
  2. posisi : /home/rbfm
akan di pindah ke server (nama usernya admin)
  1. ip pc : 192.168.108.107 
  2. tujuan copy : /shares/7
terminal lokal PC

maka langkahnya sebagai berikut :
jangan lupa, untuk melakukanya kita harus berubah menjadi super user dulu, dengan cara
sudo su (memasukan pasword super user pada komputer lokal)
scp /home/rbfm/hardware.html 192.168.108.107:/shares/7 (pada proses ini akan diminta untuk memasukan pasword server)
Tampilan Jika Proses berhasil

Kasus kedua : Copy dari server ke Lokal PC
Pada praktik yang kedua ini, kita akan memindahkan file dari server :
  1. nama : coba.txt
  2.  posisi : /shares/7
  3. ip server : 192.168.108.107
Akan dicopy ke komputer lokal dengan :
  1. letak hasil copy : /home/rbfm
Maka Langkahnya adalah sebagai berikut :
scp 192.168.108.107:/shares/7 /home/rbfm
Tampilan jika sukses copy

No comments:

Post a Comment